Ikuti Kami :

Disarankan:

Program CLIKS Diskominfo Ciamis Raih Penghargaan Teraktif Tangkal Hoaks di Humas Jabar Awards 2024

Jumat, 01 November 2024 | 04:07 WIB
Program CLIKS Diskominfo Ciamis Raih Penghargaan Teraktif Tangkal Hoaks di Humas Jabar Awards 2024
Program CLIKS Diskominfo Ciamis Raih Penghargaan Teraktif Tangkal Hoaks di Humas Jabar Awards 2024. Foto: NewsTasikmalaya.com/Istimewa.

Kabupaten Ciamis kembali menorehkan prestasi di tingkat Provinsi Jawa Barat melalui upayanya memerangi penyebaran berita hoaks.

CIAMIS, NewsTasikmalaya.com – Kabupaten Ciamis kembali menorehkan prestasi di tingkat Provinsi Jawa Barat melalui upayanya memerangi penyebaran berita hoaks.

Program Ciamis Libas Hoaks (CLIKS) yang dikelola oleh Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Ciamis berhasil meraih penghargaan Humas Jawa Barat Awards 2024 dalam kategori "Teraktif Tangkal Hoaks Isu Lokal" pada acara Festival Literasi Digital (VIRAL) Jawa Barat di Ballroom Aryaduta Hotel Bandung, Kamis (31/10/2024).

Penghargaan ini diterima langsung oleh Kepala Diskominfo Kabupaten Ciamis, H. Tino Armyanto LS, dari Kepala Diskominfo Provinsi Jawa Barat, Ika Mardiah.

Kepala Diskominfo Ciamis, H. Tino menyatakan keterkejutannya atas pencapaian ini, mengingat program CLIKS baru beroperasi selama tujuh bulan.

“Penghargaan ini sangat mengejutkan bagi kami, mengingat CLIKS baru berusia tujuh bulan, namun sudah mampu bersaing dengan 26 kabupaten/kota lainnya di Jawa Barat yang telah lebih lama mereplikasi program Jabar Saber Hoaks,” ujar H. Tino.

Program CLIKS, yang merupakan adaptasi dari Jabar Saber Hoaks, dirancang untuk menangkal penyebaran berita hoaks di Ciamis melalui platform Instagram.

Dengan pendekatan “one day one content,” CLIKS secara rutin mengunggah informasi terbaru mengenai berita hoaks yang sedang beredar, sehingga masyarakat Ciamis bisa langsung mengetahui informasi yang benar.

“Kami berterima kasih kepada pimpinan daerah, perangkat daerah, dan seluruh masyarakat Ciamis yang telah mendukung program CLIKS ini. Partisipasi masyarakat sangat penting dalam membantu mengidentifikasi dan menyebarkan informasi yang akurat terkait isu-isu hoaks lokal,” lanjut H. Tino.

Lebih lanjut, H. Tino berharap bahwa penghargaan ini akan memacu semangat program CLIKS untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama dalam memenuhi kebutuhan informasi publik sesuai amanat Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik.

Selain itu, ia menekankan pentingnya peran program CLIKS dalam memperkuat Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) dan mewujudkan Ciamis Smart City melalui dukungan super aplikasi HELO CIAMIS.

“Semoga penghargaan ini menjadi dorongan bagi kami untuk terus meningkatkan layanan publik, termasuk dalam memberikan akses informasi yang lebih luas kepada masyarakat Ciamis,” tutupnya.

Editor
Link Disalin