Ikuti Kami :

Disarankan:

Program Kartu Berdaya Masih Tanda Tanya, Warga Banjar Tunggu Realisasi Janji Kampanye Wali Kota

Kamis, 17 April 2025 | 16:37 WIB
Watermark
Program Kartu Berdaya Masih Tanda Tanya, Warga Banjar Tunggu Realisasi Janji Kampanye Wali Kota. Foto: NewsTasikmalaya.com/Martin

Harapan masyarakat Kota Banjar terhadap manfaat dari Kartu Berdaya, program andalan yang dijanjikan Wali Kota Sudarsono dan Wakilnya Supriana saat Pilkada 2024, mulai memudar.

BANJAR, NewsTasikmalaya.com – Harapan masyarakat Kota Banjar terhadap manfaat dari Kartu Berdaya, program andalan yang dijanjikan Wali Kota Sudarsono dan Wakilnya Supriana saat Pilkada 2024, mulai memudar. Hingga kini, belum ada kejelasan mengenai implementasi program tersebut di lapangan.

Salah seorang warga Kelurahan Hegarsari, Eli Dewi, mengaku telah menerima Kartu Berdaya, namun belum merasakan manfaat yang dijanjikan.

“Saya sudah pegang kartunya, tapi sampai sekarang belum jelas gunanya untuk apa. Katanya untuk bantuan UMKM atau program lainnya, tapi belum ada kabar apa-apa,” ujarnya saat ditemui pada Kamis (17/4/2025).

Menurut Eli, warga sempat mendengar informasi bahwa kartu tersebut akan menjadi akses untuk mendapatkan berbagai bentuk bantuan, terutama bagi pelaku usaha kecil. Namun, hingga kini belum ada tindak lanjut dari pemerintah kota.

Hal ini pun diakui oleh Lurah Hegarsari, Angga Tri Permana, yang mengatakan bahwa banyak warganya datang ke kantor kelurahan untuk mempertanyakan kejelasan program tersebut.

"Benar, beberapa hari terakhir warga datang menanyakan soal kelanjutan Kartu Berdaya. Karena itu kami berinisiatif untuk mendata dan mengumpulkan kartu-kartu itu sebagai bentuk kesiapan bila nanti ada instruksi dari pihak Pemkot," jelas Angga.

Ia menambahkan, inisiatif ini dilakukan semata-mata untuk memfasilitasi keresahan warga yang merasa program yang dijanjikan belum menyentuh mereka.

“Kami kumpulkan kartunya, tapi sampai sekarang belum ada petunjuk lebih lanjut. Untuk teknis pelaksanaannya pun kami belum tahu, nanti akan kami koordinasikan dengan dinas terkait jika sudah ada arahan,” pungkasnya.

Ketiadaan kepastian atas program ini membuat masyarakat mempertanyakan sejauh mana komitmen pemerintah kota terhadap janji-janji kampanye yang sempat digaungkan. 

Warga berharap, pemerintah segera memberikan kejelasan agar program tersebut benar-benar berdampak nyata bagi mereka.

 

Editor
Link Disalin