Ikuti Kami :

Disarankan:

3.000 Personel Gabungan Disiagakan untuk Amankan PSU Pilkada Tasikmalaya

Rabu, 16 April 2025 | 12:49 WIB
Watermark
3.000 Personel Gabungan Disiagakan untuk Amankan PSU Pilkada Tasikmalaya. Foto: NewsTasikmalaya.com/Denden.

Menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tasikmalaya, sebanyak 3.000 personel gabungan dari TNI, Polri, Satpol PP, Linmas, serta instansi terkait lainnya mengikuti apel gelar pasukan di Lapangan SOR Kaliki, Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (16/4/2025) pagi.

TASIKMALAYA, NewsTasikmalaya.com – Menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tasikmalaya, sebanyak 3.000 personel gabungan dari TNI, Polri, Satpol PP, Linmas, serta instansi terkait lainnya mengikuti apel gelar pasukan di Lapangan SOR Kaliki, Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (16/4/2025) pagi.

Apel siaga ini dipimpin langsung oleh Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda Jawa Barat, Kombes Pol La Ode Aries El Fathar, sebagai bagian dari pengecekan akhir kesiapan seluruh personel pengamanan menjelang pencoblosan yang dijadwalkan berlangsung pada 19 April 2025 mendatang.

"Apel ini untuk memastikan kesiapan personel dan sarana prasarana pendukung. Semua telah disiapkan secara maksimal untuk menjamin PSU berjalan aman dan lancar," ujar La Ode.

Dari total 3.000 personel yang disiagakan, sebanyak 1.997 di antaranya akan ditempatkan langsung di 2.847 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Tasikmalaya. Setiap TPS akan dijaga dua personel, dengan penyesuaian penempatan berdasarkan tingkat kerawanan masing-masing wilayah.

La Ode juga mengungkapkan, pihak kepolisian telah melakukan berbagai langkah antisipatif untuk menciptakan situasi kondusif. Di antaranya melalui pendekatan ke tokoh agama, tokoh masyarakat, serta patroli intensif ke desa-desa oleh jajaran Polres Tasikmalaya.

"Komunikasi dengan masyarakat terus kami jalin. Kami juga bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan bencana alam, termasuk menyiapkan alat berat bersama BPBD di sejumlah titik rawan," terangnya.

Ia pun mengimbau masyarakat agar tetap menjaga ketertiban serta bersama-sama menciptakan suasana damai selama pelaksanaan PSU. 

“Kami percaya masyarakat Tasikmalaya yang religius akan menaati aturan dan mendukung proses demokrasi yang sehat,” tambahnya.

Untuk diketahui, PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya diikuti tiga pasangan calon. Nomor urut 1 adalah Iwan Saputra-Dede Muksit Aly, nomor urut 2 Cecep Nurul Yakin-Asep Sopari Al Ayubi, dan nomor urut 3 Ai Diantani-Iip Miftahun Paos. 

Pasangan nomor urut 3 mencalonkan khusus dalam PSU setelah Mahkamah Konstitusi mendiskualifikasi calon sebelumnya, Ade Sugianto, karena dianggap telah menjabat sebagai Bupati selama dua periode. Posisi tersebut kemudian digantikan oleh istrinya, Ai Diantani.

Editor
Link Disalin