Ikuti Kami :

Disarankan:

Menikmati Senja di Pantai Pangandaran, Surga Tersembunyi di Ujung Jawa Barat

Rabu, 09 April 2025 | 17:12 WIB
Watermark
Menikmati Senja di Pantai Pangandaran, Surga Tersembunyi di Ujung Jawa Barat. Foto: NewsTasikmalaya.com/Tian K

Kala senja mulai turun perlahan, Pantai Pangandaran berubah menjadi panggung alami penuh pesona.

PANGANDARAN, NewsTasikmalaya.com – Kala senja mulai turun perlahan, Pantai Pangandaran berubah menjadi panggung alami penuh pesona.

Langit yang memerah, berpadu dengan debur ombak dan pasir keemasan, menciptakan suasana magis yang membuat siapa pun terhipnotis.

Setiap sore, wisatawan dari berbagai daerah memadati pesisir barat Pangandaran demi menyaksikan pertunjukan alam yang tak ternilai harganya, matahari perlahan tenggelam di balik cakrawala. 

Suasana ini tak hanya jadi favorit bagi para pecinta fotografi, tapi juga keluarga dan pasangan yang sekadar ingin menikmati momen kebersamaan.

Banyak pengunjung menghabiskan waktu dengan berjalan santai di sepanjang pantai, mencicipi jajanan khas pinggir laut, atau bermain pasir bersama orang tercinta. 

Latar senja yang dramatis sering kali dijadikan objek utama untuk berswafoto dan diunggah ke media sosial.

Arvan (24), seorang pelancong asal Tasikmalaya, mengungkapkan bahwa momen matahari terbenam adalah agenda wajib saat berlibur ke Pangandaran. 

"Rasanya ada yang kurang kalau ke sini tapi nggak lihat sunset. Duduk di pasir, ngemil ringan sambil lihat langit berubah warna itu pengalaman yang nggak bisa dibeli," tuturnya saat ditemui pada Rabu sore (8/4/2025).

Ia juga memilih datang setelah masa libur panjang usai, agar bisa lebih menikmati suasana tanpa terjebak kemacetan.

Senada dengan Arvan, Hilma (28) dari Bandung juga merasakan ketenangan luar biasa saat menyaksikan matahari menghilang perlahan di ufuk barat.

"Indah banget. Bikin hati adem. Susah dijelaskan dengan kata-kata, harus lihat sendiri," ungkapnya sambil tersenyum.

Pantai Pangandaran memang bukan sekadar destinasi wisata. Ia adalah tempat di mana keindahan alam dan ketenangan jiwa bertemu dalam harmoni yang sempurna. 

Jika kamu sedang mencari pelarian dari hiruk-pikuk kota, senja di Pangandaran siap menyambutmu dengan pelukan hangatnya.

 

 

Editor
Link Disalin