TASIKMALAYA, NewsTasikmalaya.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) akhirnya memperbaiki kerusakan jalan di Jalan Raya Cibeuti, Kecamatan Kawalu, yang sebelumnya dikeluhkan warga selama lebih dari satu bulan.
Perbaikan dilakukan pada Kamis (24/4/2025), setelah sejumlah laporan masyarakat terkait kondisi jalan yang rusak dan berlubang hingga kedalaman 30 cm, membahayakan keselamatan pengguna jalan, terutama pengendara roda dua.
Juju (54), warga sekaligus pedagang di sekitar Jalan Raya Cibeuti, menyambut baik perbaikan tersebut. Ia mengaku lega karena tidak lagi khawatir terhadap potensi kecelakaan akibat jalan yang rusak.
"Alhamdulillah, kemarin sebelum Dzuhur sudah diperbaiki. Sekarang jalan sudah mulus, jadi tidak takut lagi kalau ada pengendara yang melintas dengan kecepatan tinggi," ujar Juju saat ditemui di warungnya, Jumat (25/4/2025) pagi.
Pantauan di lapangan menunjukkan, sejumlah titik yang sebelumnya rusak dan berlubang di sepanjang Jalan Raya Cibeuti kini telah diaspal kembali oleh petugas dari Dinas PUTR.
Sebelumnya, kondisi jalan tersebut telah dikeluhkan masyarakat karena membahayakan keselamatan dan kenyamanan. Beberapa warga bahkan sempat melakukan perbaikan swadaya, namun kerusakan kembali terjadi.
Yuyun (50), warga Kecamatan Kawalu, mengaku jalan berlubang sangat membahayakan, khususnya saat malam hari.
“Bahaya sekali, apalagi kalau lewat malam hari. Lubangnya tidak kelihatan, bisa saja jatuh,” ucap Yuyun, Rabu (23/4/2025).
Menanggapi keluhan tersebut, Kepala Dinas PUTR Kota Tasikmalaya, Hendra, menyatakan pihaknya terus melakukan pengecekan dan pemeliharaan jalan rusak di sejumlah titik.
“Insyaallah tahun ini kita lakukan pemeliharaan. Bila ada jalan rusak, masyarakat bisa menginformasikan kepada kami agar segera ditindaklanjuti,” ujarnya saat meninjau perbaikan jalan di kawasan Pasar Cikurubuk.