PURWOREJO, NewsTasikmalaya.com – Seorang pedagang tahu bulat asal Kelurahan Tawangbanteng, Kecamatan Sukaratu, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, ditemukan tewas mengapung di Sungai Bogowonto, Desa Bagelen, Kecamatan Bagelen, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Rabu (9/4/2025).
Korban diketahui bernama Ade Ramdani (21), yang selama tujuh tahun terakhir tinggal di Desa Sumbersari, Kecamatan Banyuurip, Purworejo, untuk bekerja sebagai penjual tahu bulat.
Jenazah pertama kali ditemukan warga di belakang Puskesmas Bagelen sekitar pukul 07.30 WIB. Setelah dievakuasi dan diperiksa oleh pihak kepolisian serta medis, identitas korban berhasil dipastikan oleh keluarga.
“Jenazah itu keponakan dari menantu saya, sudah tinggal lama di Sumbersari untuk bekerja,” kata Rosikun, kerabat korban, saat ditemui di RSUD Tjitrowardojo Purworejo.
Diketahui, Ade terakhir terlihat pada Senin (7/4/2025) pagi saat berpamitan untuk berjualan seorang diri. Namun hingga malam hari, ia tidak kembali. Keesokan harinya, kendaraan roda tiga miliknya ditemukan di Desa Ketangi, Kecamatan Purwodadi.
Karena tak kunjung ditemukan, keluarga melaporkan kejadian itu ke Polsek Banyuurip. Kabar penemuan mayat kemudian diterima pada Rabu pagi, dan jenazah dipastikan adalah Ade Ramdani.
Kasat Reskrim Polres Purworejo menyatakan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Kematian diduga murni akibat kecelakaan, namun penyebab pastinya belum diketahui.
Korban diketahui memiliki riwayat penyakit asam lambung kronis dan sempat beberapa kali menjalani perawatan medis. Jenazah rencananya akan dipulangkan ke Tasikmalaya untuk dimakamkan di kampung halamannya.