TASIKMALAYA, NewsTasikmalaya.com – Sebanyak 3.000 personel gabungan dari TNI, Polda Jawa Barat, jajaran Polres, serta instansi terkait dikerahkan secara serentak untuk mengamankan pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya yang dijadwalkan berlangsung pada 19 April 2025.
Langkah ini diambil guna memastikan proses pemungutan suara berjalan aman, tertib, dan kondusif di seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Apel gelar pasukan yang digelar di Stadion Olahraga Kabupaten Tasikmalaya, Jalan Mangunreja, pada Rabu (16/4/2025) pagi, dipimpin langsung oleh Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda Jawa Barat, Kombes Pol La Ode Aries El Fathar.
"Apel ini merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan seluruh personel sebelum diterjunkan ke lapangan. Setelah ini, semuanya akan bergerak ke lokasi masing-masing sesuai dengan tugas yang telah ditentukan," ujar La Ode kepada awak media.
Dari total 3.000 personel yang disiagakan, sebanyak 1.997 personel akan bertugas mengamankan 2.847 TPS yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Tasikmalaya. Penempatan personel disesuaikan dengan tingkat kerawanan masing-masing wilayah.
"Ada TPS yang dijaga dua personel, ada juga yang satu personel mengawasi dua TPS, semua berdasarkan pemetaan kerawanan yang telah kami susun," jelasnya.
Lebih lanjut, La Ode menuturkan bahwa pihaknya tidak hanya mengandalkan kekuatan pengamanan fisik, tetapi juga telah menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan tokoh agama, tokoh masyarakat, serta unsur pemerintah daerah untuk meredam potensi konflik.
"Kami telah melakukan patroli sambang desa dan berdialog langsung dengan warga. Kami yakin masyarakat Tasikmalaya yang religius akan turut menjaga ketertiban dan kelancaran PSU ini," tambahnya.
Dengan kolaborasi berbagai pihak, aparat berharap pelaksanaan PSU dapat berlangsung dengan damai, tanpa gangguan keamanan yang berarti.